"Selamat Datang di Perpustakaan STIKes Panti Rapih Yogyakarta" Artikel – Perpustakaan STIKES PANTI RAPIH Yogyakarta
"Selamat Datang di Perpustakaan STIKes Panti Rapih Yogyakarta"
IMPLEMANTASI SENAYAN LIBRARY MANAGEMENT SYSTEM ( SLiMS ) di PERPUSTAKAAN STIKes PANTI RAPIH YOGYAKARTA
Artikel / 29 March 2021

IMPLEMANTASI SENAYAN LIBRARY MANAGEMENT SYSTEM ( SLiMS ) di PERPUSTAKAAN STIKes PANTI RAPIH YOGYAKARTA I. Latar Belakang Tuntutan kemajuan teknologi menjadi orang berlomba-lomba untuk mengikuti arus perubahan itu. Kemajuan teknologi terutama dalam hal perkembangan teknologi informasi. Bertambah pesatnya kebutuhan informasi, mengakibatkan adanya tuntutan baru dari pemakai untuk memperoleh informasi secara cepat dan tepat. Salah satu yang dapat merasakan pesatnya kemajuan itu adalah Perpustakaan. Perpustakaan adalah sebuah ruangan, bagian atau sub bagian dari sebuah gedung ataupun gedung itu sendiri yang digunakan untuk menyimpan buku, biasanya disimpan menurut tata susunan tertentu serta digunakan untuk anggota perpustakaan ( Sulistyo-Basuki, 1994: 1). Perpustakaan sebagai pusat informasi harus semakin profesional dalam meyelenggarakan fungsinya. Perpustakaan sudah selayaknya memberikan apa yang dibutuhkan oleh pengguna dengan cepat dan tepat. Salah satu perpustakaan yang sekarang ini berusaha mengikuti perkembangan teknologi informasi adalah perpustakaan perguruan tinggi. Disamping itu perpustakaan sebagai suatu lembaga yang mengolah informasi, menyebarkanluaskan informasi dan menjadi salah satu sumber pencarian informasi perlu ditunjang dengan adanya suatu sistem. Sistem yang dapat menampung semua kebutuhan perpustakaan. Oleh sebab itu Senayan Library Management System ( SLiMS) dapat menjadi salah satu jalan keluar untuk mengikuti kemajuan teknologi informasi di perpustakaan. II. Prestasi Kreatif/Unggulan Perpustakaan sebelum adanya teknologi informasi, sistem pengelolaan masih…

TUTUP PELAYANAN
Artikel , Pengumuman / 23 December 2020

Sehubungan Dengan Adanya Libur Nasional Natal 2020, Maka Pelayanan Perpustakaan STIKes Panti Rapih Baik Kampus 1 maupun Kampus 2 Tutup dan Buka Kembali Senin , 4 Januari 2021.    

Peran Pustakawan STIKes Panti Rapih dalam Memanfaatkan Alat Peraga Sederhana sebagai Bagian Dalam Pengabdian Masyarakat
Artikel / 2 September 2020

I.  Latar Belakang Perpustakaan sebagai sumber informasi sudah selayakanya mengikuti perkembangan informasi. Perkembangan informasi perpustakaan tidak mungkin lepas dari perkembangan teknologi informasi. Sejatinya pustakawan sebagai sebuah profesi harus mampu dan bisa mengikuti perkembangan teknologi, supaya pustakawan dapat memberikan layanan yang maksimal yaitu layanan prima kepada pengguna. Layanan yang prima menjadi ciri khas yang perlu di pertahankan di perpustakaan. Untuk dapat memberikan layanan yang prima dibutuhkan pustakawan yang aktif, aktif dalam organisasi profesi maupun organisasi-organisasi yang lain. Peran pustakawan tidak hanya memberikan layanan kepada pengunjung yang datang ke  perpustakaan saja tapi pustakawan juga mempunyai peran untuk bisa mengembangkan diri di masyarakat. Teknologi informasi yang berkembang dengan pesat juga dirasakan dampaknya pada masyarakat. Masyarakat dimudahkan dalam mencari informasi  secara cepat  dengan gadget. Pola masyarakat yang beragam membuat tantangan tersendiri bagi pustakawan untuk membaur dan bersosialisasi dengan masyarakat. Pustakawan diharapkan untuk bisa memasyarakatkan perpustakaan. Sebagai bagian dari Tri Dharma Perguruan Tingi yaitu pendidikan, penelitian, pengabdian masyarakat perpustakaan mempunyai kewajiban untuk mempromosikan layanannya kepada pemustaka. Salah satu kegiatan yang dapat dilakukan oleh pustakawan adalah kegiatan pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini dimaksudkan supaya masyarakat dapat selektif dalam mendapatkan informasi. Dapat mengolah informasi yang baik. II.  Prestasi Kreatif/Unggulan Perpustakaan Perguruan Tinggi merupakan unit pelaksana teknis (UPT) perguruan tinggi…

Pemanfaatan Buku Bahasa Inggris bagi Mahasiswa
Artikel / 23 July 2020

Buku merupakan salah satu unsur penting, bahkan vital bagi keberhasilan perjuangan pembangunan bangsa. Buku dapat mendorong kreativitas setiap individu. Dengan membaca kita bisa mendapatkan informasi yang kemudian kita olah dan proses informasi tersebut sehingga menjadi pengetahuan. Kita harus mampu untuk membudayakan gemar membaca. Budaya gemar membaca dapat mengeser budaya lisan yang selama ini ada di masyarakat. Dalam dunia pendidikan terutama di perguruan tinggi gemar membaca dapat meningkatkan minat baca mahasiswa untuk ke perpustakaan. Perpustakaan bisa menjadi tujuan utama untuk mahasiswa mencari menggali informasi. Perpustakaan sebagai jantungnya perguruan tinggi sudah selayaknya memberikan fasilitas yang memadai, terutama tercukupinya kebutuhan akan buku/referensi. Sebagai referensi dalam membantu dalam proses belajar dan mengajar perpustakaan wajib menyediakan buku sesuai dengan kebutuhan institusi. Pengadaan buku oleh perpustakaan juga berdasarkan rekomendasi dari tenaga pendidik supaya buku dapat termanfaatkan dengan baik. Referensi buku yang di berikan baik itu bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris. Perkembangan ilmu pengetahuan yang begitu pesat mengharuskan mahasiswa untuk bisa mengolah informasi menjadi pengetahuan dengan referensi buku-buku bahasa Inggris. Mahasiswa harus mau dan mampu untuk memanfaatkan buku-buku berbahasa inggris untuk kebutuhan belajar mereka. Secara tidak langsung perpustakaan juga punya andil dalam menciptakan lulusan yang berstandar international. Lulusan yang memiliki daya saing di dunia. Perlunya mahasiswa untuk…